Dosen Polbeng Pengabdian Masyarakat di Desa Pasiran


BENGKALIS - Dosen Politeknik Negeri Bengkalis Laksanakan Pengabdian masyarakat di Desa Pasiran Senin, 28 Juni 2021.

Dengan Tema “Cara Meningkatkan Pendapatan di Masa Pandemi”. Kegiatan pengabdian masyarakat tersebut diawali dengan diskusi bersama Direktur Bumdesa Pasiran Samsul.

Dalam diskusi tersebut Direktur Bumdesa Pasir Bulan memgungkapkan dengan hadirnya Dosen Poiteknik Negeri Bengkalis dengan kegiatan yang menyentuh masyarakat diiharapkan membawa dampak positif terlebih di bidang usaha masyarakat Desa Pasiran.

“Saya berharap kegiatan pengabdian ini bisa membawa dampak positif dan memotivasi para pengurus Bumdesa dan pelaku usaha untuk meningkatakan kualitas produk baik dari segi pengemasan dan pemasarannya,” ujarnya.

Sementara ketua pengabdian sekaligus narasumber Rini Arvika Sari, memberikan materi dan membuka diskusi mengenai semangat berwirausaha dan pentingnya meningkatkan kualitas pengemasan produk para pelaku usaha.

Kemudian dilanjutkan dengan penjelas bahwa didalam pemasaran produk perlu kemampuan memiliki berbagai relasi dan berharap bisa melakukan promosi lewat digital marketing oleh Muhammad Arif.

Tri Handayani yang merupakan bagian dari Dosen Pengabdian masyarakat di Desa Pasiran menambahkan bahwa kegiatan pengabdian ini bisa dilanjutkan lagi, agar materi dan ilmu yang diberikan bisa terserap dengan baik, serta menjalin silaturahmi kembali. #DISKOMINFOTIK


Kontak

KAMPUS UTAMA POLITEKNIK NEGERI BENGKALIS
Jl. Bathin Alam, Sungai Alam Bengkalis Riau - 28711

+62 (766) 24566 | +62 (766) 8001000 | p3m@polbeng.ac.id